Segmentasi Citra Nukleus Sel Kanker Serviks Menggunakan Otsu Thresholding dan Morfologi Closing

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

Rifa Fadhila Nugrohoputri
Anita Desiani
Yogi Wahyudi
Muhammad Gibran Al-Filambany
Susanto Susanto
Sri Indra Maiyanti

Abstract

Kanker serviks dapat disembuhkan jika kelainan dan gejalanya dapat terdeteksi sedini mungkin. Pekerjaan diagnosa manual membutuhkan banyak waktu dan teknisi sitologi yang terampil. Sistem pengelolaan citra medis ini diharapkan dapat mengurangi faktor-faktor subjektivitas dan kesalahan diagnosa kanker serviks. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah Otsu Thresholding dan Morfologi Closing. Penelitian ini dilakukan dalam dua tahap, yaitu preprocessing dan dilanjutkan dengan segmentasi menggunakan metode yang diusulkan. Penelitian diukur menggunakan parameter yang terlibat untuk mengukur kinerja pendekatan yang diusulkan berdasarkan akurasi, sensitivitas, spesifisitas, F1-Score, dan IoU. Hasil penelitian dari 20 sampel gambar menunjukkan rata-rata metode yang diusulkan, yaitu Otsu Thresholding dan Morfologi Closing mampu melakukan perbaikan citra dan segmentasi citra nukleus sel kanker serviks dengan akurasi sebesar 0.8969, sensitivitas sebesar 0.8806, spesifisitas 0.9954, F1-Skor 0.9293, dan IoUq sebesar 0.8740. Penelitian ini menyimpulkan bahwa metode Otsu Thresholding dan Morfologi Closing mampu menghasilkan perbaikan citra dan segmentasi nukleus sel kanker serviks dengan lebih baik dibandingkan dengan metode-metode lainnya dari penelitian lain.

##plugins.themes.academic_pro.article.details##

How to Cite
Nugrohoputri, R. F., Desiani, A., Wahyudi, Y., Al-Filambany, M. G., Susanto, S., & Maiyanti, S. I. (2022). Segmentasi Citra Nukleus Sel Kanker Serviks Menggunakan Otsu Thresholding dan Morfologi Closing. JSI: Jurnal Sistem Informasi (E-Journal), 14(1), 2533–2543. Retrieved from https://jsi.ejournal.unsri.ac.id/index.php/jsi/article/view/64